Have an account?

04 Agustus 2009

Mbah Surip meninggal ?!



Tuhan tiba-tiba saja mempopulerkan Mbah Surip dengan begitu cepat lewat lagu "Tak Gendong". Dari seorang gelandangan yang tak dilirik orang, sontak menjadi selebritis dengan kekayaan terakhir tercatat Rp82 miliar.

Dan tiba-tiba saja, ketenaran Mbah Surip diangkat secara mendadak pula. Tuhan dengan cepat memangggil laki-laki yang tengah berada di titik kulminasi popularitas. Mbah Surip kini telah tiada.


Laki-laki yang menggelandang di ibukota dengan mimpi terakhirnya ingin mempunyai sebuah helikopter ini menghembuskan nafasnya pada hari Selasa (4/8) pukul 10.30.

Menurut informasi, bah Surip di bawa ke RS Pusdikkes, Jakarta Timur."Meninggal pukul 10.30 WIB. Dibawa ke sini sudah meninggal," kata Ibu Omega, bagian rekap medis di RS Pusdikkes, Jakarta Timur. Belum jelas Mbah Surip meninggal karena penyakit apa. Dia meninggalkan 4 anak dan 4 cucu setelah 26 tahun menduda.

Padahal, sebelumnya, pada hari Minggu malam (2/8) Mbah Surip sempat pingsan akibat kelelahan setelah pentas di Yogyakarta. Mbah Surip kelahiran Mojokerto, Jawa Timur, memang sedang laris manis setelah lagu Tak Gendong menjadi populer di masyarakat.

Pria bernama asli Urip Ariyanto ini memang fenomenal. Lagu Tak Gendong yang sederhana justru mampu mengubah kehidupan Mbah Surip dari musisi jalanan menjadi miliarder. Keberuntungan Mbah Surip bukan hanya dari penjualan nada sambung, ia juga dikontrak sebuah rumah produksi untuk membintangi sinetron dengan honor Rp 5-25 juta per episode.

Hingga kini, penyanyi berambut gimbal tersebut masih mengontrak sebuah rumah sederhana di Kampung Artis, Cipinang, Jakarta Timur

Bagaimana tanggapan anda tentang tiadanya Mbah Surip ini?
Semoga amal kebaikan Mbah Surip diterima di sisi Tuha YME.
Amin....

Baca juga post di bawah :



8 komentar:

sifa mengatakan...

semoga arwahnya di terima di sisi Tuhan, amin..

Referensi Aspal mengatakan...

kurang lebih baru sebulan aq tau lagu mbah surip...

eh sekarang udah beliau udah tiada,smoga arwah beliau d trima d sisi-Nya...amin.

!Ryan! mengatakan...

Lagu2 mbah surip akan selalu hidup dihati seluruh penggemarnya,selamat jalan mbah surip semoga arwahnya diterima disisiNYa amien...:-)

bz mengatakan...

datang berkunjung dan turut berduka untuk seniman mbah surip..

Arsyil_keren mengatakan...

Saya turut berduka cita.
Padahal RBT bapak arsyil pake lagu beliau "tak gendong". Jadi sering mendengar.
Ternyata sekarang telah berpulang ke Rahmatullah.

Salam kenal sobat!
Minta koment balik boleh gak disini

Ansvillage mengatakan...

@ Sifa : Amiiiin....

@ Referensi Aspal : Iya, saya juga baru kurang lebih satu bulan...
Amiiiin...

@!Ryan! : Iya,betul banget, apalagi para penggemar Mbah Surip....
Amiiiin....

@ bz : Iya,Terima kasih...

@ Arsil_keren : Iya, sampai-sampai di peringkat 5 terbanyak dipakai pada salah satu operator di Idonesia
Oh,iya,Saya segera meluncur...

Ace Maxs mengatakan...

mbah surip memang sempat memilikik tempat khusus di masyarakat penikmat musik , semoga karyanya selalu dikenang . amin

Obat Alami Infeksi Saluran Kencing mengatakan...

Bangaun tidur, tidur lagi deh..

Posting Komentar